Sinopsis : Buku kriya keramik ini disusun berdasarkan Standar Kompetensi Nasional (SKN) serta
Standar Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) Kurikulum Tingkat Satuan
Pendidikan (KTSP) Program Keahlian Kriya Keramik SMK. Isi buku ini meliputi materi
menggambar yang meliputi membuat nirmana, menggambar teknik, dan menggambar
ornament serta seluruh proses pembentukan keramik yang meliputi pengetahuan
umum tentang keramik; bahan baku tanah liat dan glasir; pengujian tanah liat;
penyiapan bahan tanah liat dan glasir; teknik pembentukan; penerapan dekorasi dengan
tanah liat, slip, dan glasir; teknik pengglasiran; serta proses penyusunan dan
pembakaran benda keramik. Buku kriya keramik ini juga dilengkapi dengan informasi
tentang sejarah keramik, daftar istilah (glosarium), informasi tentang bahan keramik
beracun, serta kesalahan dalam pembuatan keramik dan perbaikannya.
Deskripsi Buku : Judul Buku: Kriya Keramik jilid 3
Paket Keahlian:
Penulis : Wahyu Gatot Budiyanto
Sugihartono
Rohmat Sulistya
Fajar Prasudi
Taufiq Eko Yanto
Perancang Kulit : TIM
Ukuran Buku : 17,6 x 25 cm
Diterbitkan oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan Direktorat Jenderal
Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional Tahun
2008.