Dilihat 594 | 0 Terjual
Buku berjudul “Mengkaji HIV/AIDS Dari Teoritik Hingga Praktik” telah
dapat diselesaikan secara sempurna. Buku ini merupakan konversi dari
hasil penelitian kami yang berjudul “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi
Upaya Pencegahan HIV/AIDS Pada Warga Binaan Permasyarakatan Di Lapas
Perempuan Kelas IIA Pekanbaru Tahun 2020”. Penelitian pada dasarnya
dilakukan untuk memecahkan masalah-masalah yang muncul di dalam
kehidupan manusia secara ilmiah karena itu, penelitian didorong
menghasilkan solusi yang bermanfaat bagi kehidupan. Agar hasil
penelitian dapat diketahui dan dimanfaatkan oleh banyak orang maka perlu
dilakukan publikasi terhadap hasil penelitian tersebut salah satu
adalah publikasi melalui buku.
Buku ini sebagai kerangka penjelasan tentang virus HIV/AIDS itu
sendiri beserta segala penyebab, masalah, karakteristik, dampak yang
dihasilkan, cara pencegahan, penangganan, dan beberapa faktor pendukung
dan penghambat yang mempengaruhinya. HIV/AIDS sebagai salah satu virus
yang “mematikan” dan “menular” dengan bahaya virus ini maka perlu
diadakan berbagai kajian yang mendalam untuk ikut serta menyumbangkan;
berkontribusi terhadap penangganan dan pencegahan terhadap penyakit
HIV/AIDS tersebut.
Upaya tersebut dilakukan paling tidak untuk bisa menekan arus
penyebaran dan juga meminimalisir dampak yang dihasilkan dari penyakit
tersebut, meskipun secara langsung atau singkat tidak bisa dihilangkan
atau dimusnahkan. Untuk itu, karya ini sengaja dilahirkan guna ikut
serta memberikan informasi, data dan solusi terkait masalah-masalah
HIV/AIDS yang ada di Indonesia. Semoga informasi yang penulis sajikan
dapat membantu dan memberikan secercah pengetahuan kepada para pembaca
yang budiman.
Lebih banyak
Tentang Buku
94
Halaman
94
Menit
-
Kata
Judul : MENGKAJI HIV/AIDS DARI TEORITIK HINGGA PRAKTIK
Penulis : Agus Alamsyah, SKM, M.Kes., Ikhtiaruddin, SKM, MKM.,
Christine Vita Gloria Purba, SKM, M. Kes., Ulfiah Trisna Asih, SKM
Ukuran : 15,5 cm x 23 cm
Tebal : 94 Halaman
ISBN : 978-623-79439-3-8
Lebih banyak
Penerbit Adab
0
Terjual
0
Lencana